RESENSI NOVEL JANJI KARYA TERE LIYE
Nama: Khaira Hilyatur Naurah
Kelas: 10.11
Tugas: Resensi novel bahasa Indonesia
Judul Buku: Janji
Penulis: Tere Liye
Penerbit: PT Sabak Grip Nusantara
Tahun Terbit: 2021
Jumlah Halaman:488
Ukuran: 13,5 x 20cm
ISBN: 978-623-97262-0-1
Harga: 99.000
B. Sinopsis Buku
Buku janji ini berkisah tentang tiga sekawan yaitu Hasan, Baso, dan Kahar yang merupakan pembuat onar di sekolah agamanya. Mereka ini sudah terkenal sekali dengan kenakalannya, mulai dari bolos, berisik, sampai-sampai mereka pernah menuangkan garam ke tehnya calon presiden beserta stafnya ketika berkunjung ke sekolah mereka. Bisa dibayangkan mereka senakal apa.
Buya atau Kyai tidak menghukum mereka melainkan menyuruh mereka untuk mencari seorang sosok bernama Bahar. Siapa itu Bahar? Bahar itu dulu juga seorang alumni di sekolah yang sama dengan tiga sekawan. Bahar adalah murid dari ayahnya Buya. Ayahnya Buya adalah pendiri sekolah agama tersebut. Dulu Bahar juga nakal sekali dan terkenal juga seperti tiga sekawan ini, dia berisik, pembuatan masalah dan setiap hari pasti membuat keributan di sekolah itu. Hingga pada bulan puasa, Bahar membangunkan satu sekolah dengan meriam yang menggunakan bubuk mesiu sehingga membuat sekolah kebakaran dan ada satu murid disabilitas yang meninggal dunia. Setelah itu Bahar langsung dikeluarkan dari sekolahnya. Tapi beberapa tahun kemudian ayahnya Buya itu seringkali bermimpi tentang Bahar karena waktu itu ayahnya Buya mengeluarkan Bahar tanpa tahu sudut pandang Bahar tentang apa yang sebenarnya terjadi pada malam itu.
C. Keunggulan Buku
D. Kelemahan Buku
E. Catatan/Simpulan/Rekomendasi
Novel ini sangat menarik dan wajib dibaca oleh orang-orang yang sedang merasa putus asa ataupun yang merasa seolah-olah takdir hidupnya berat sekali. Kerasnya kisah hidup Bahar dalam novel Janji memberikan banyak sekali pelajaran dan dapat menjadi penyemangat untuk terus berjuang dalam menjalani kehidupan serta tidak menyerah.
Selain itu, novel ini juga mengajarkan tentang menepati janji dan melakukan taubat seburuk apapun perilaku manusia karena "Akan selalu ada kesempatan kedua bagi mereka yang percaya bahwa hidup selalu terus bergulir ke arah yang lain. Ibarat roda pedati, ada kalanya naik, ada kalanya turun."
Kalau kamu suka novel petualangan yang penuh misteri, novel ini bakalan cocok untukmu. Karena pembaca seakan-akan merasa berpetualang langsung menelusuri kisah hidup bahar yang rumit dan penuh misteri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar